Home / Relaksasi / Renungan / Jika Kau Bertanya Tentang Cinta…

Jika Kau Bertanya Tentang Cinta…

Jika kau bertanya tentang hakikat Cinta kepada-Nya, tidak ada kata yang bisa mewakilinya karena cinta adalah “rasa”.

Jika kau bertanya tentang Cinta kepada-Nya, rasanya nyawa pun tidak lah cukup untuk diberikan kepada Sang Kekasih, bukanlah nyawa mu juga pemberian-Nya?

Jika Kau bertanya tentang Cinta kepada-Nya, ada gelora untuk memberi tanpa meminta karena itulah hakikat Cinta.

Jika kau bertanya tentang Cinta kepada-Nya, pernahkah air mata mu tumpah tak terbendung hanya dgn mengingat-Nya?

Dan kau pun menghapus air mata itu dari hadapan makhluk karena cukup kekasih saja yang boleh tahu.

Jika kau bertanya tentang Cinta kepada-Nya, malam hening bening nan sepi kau lewati bersama siapa?

Jika kau bertanya tentang Cinta kepada-Nya, Pernahkah kau senyum senyum sendiri ketika mengingat kenangan indah dengan-Nya?

Jika kau bertanya tentang Cinta kepada-Nya, rasa khawatir dan takut kehilangan Dia, pernahkah kau merasakan?

Jika kau bertanya tentang Cinta kepada-Nya, berbuat, berbuat dan berbuat lah untuk yang kau cintai, jangan pernah meminta apapun, cukup cinta saja untukmu…

Jika kau bertanya kepada ku tentang Cinta kepada-Nya, engkau tidak memerlukan jawaban, aku doakan suatu saat engkau akan ikut merasakannya… (Sufimuda)

 

About admin

Check Also

Syaikh Jalaluddin Rumi Berbicara Cinta (1)

“Demi mengenang kerinduan kepada gurunya, Syamsuddin Tabriz, Rumi menulis banyak Syair yang kemudian dihimpun dalam ...